Musrenbang Tingkat Kecamatan Rasanae Timur Kota Bima Tahun 2024 Dihelat

Rastim- Kecamatan Rasanae Timur menggelar kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kecamatan Rasanae Timur Kota Bima Tahun 2024.

Acara yang dihelat di Aula Kantor Camat Rasanae Timur, Selasa 26 Maret 2024.

Kegiatan yang dimaksud  dihadiri Sekretaris Bappeda Kota Bima Arif Roesman Effendy, ST, MSc, MT. Kasubag Program Dinas PUPR Kota Bima Arif Budiman,ST,Msi. Kapolsek Rasanae Timur, Danposramil Rasanae Timur, Puskesmas Rasanae Timur, KUA kecamatan Rasanae Timur. Lurah Se-Kecamatan Rasanae Timur, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama.

Camat Rasanae Timur H. Muhamad Said, SE dalam sambutanya menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran Bappeda Kota Bima, Dinas PUPR Kota Bima, Kapolsek Rasanae Timur, Danposramil Rasanae Timur, Puskesmas Rasanae Timur, KUA kecamatan Rasanae Timur. Lurah Se-Kecamatan Rasanae Timur, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama.

“Kami sampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran Bapak dan Ibu pada acara Musrenbang Tingkat Kecamatan Rasanae Timur Kota Bima Tahun 2024, kegiatan ini menjadi agenda dalam menyampaikan skala prioritas kelurahan” Ujarnya.

Beliau juga menyampaikan pentingnya koordinasi kelurahan dengan kecamatan dalam upaya pelaksanaan kegiatan terkait dengan perencanaan kegiatan.

“Kami berharap kepada lurah untuk terus menjalin komunikasi yang baik terkait perencanaan maupun pelaksanaan kegiatan kelurahan” Harapnya.

Sekretaris Bappeda Arif Roesman Effendy, ST, MSc, MT. Menegaskan, skala prioritas setiap kelurahan untuk disampaikan pada Murenbang Tingkat Kecamatan Rasanae Timur Kota Bima Tahun 2024..

“Kami berharap kepada lurah untuk menyampaikan skala prioritas Kelurahan mengingat ini akan diperjuangkan pada tingkat selanjutnya, kemudian kami berharap fokus pada program yang telah diusulkan dan tidak menambah usulan baru,” Tegas Sekretaris Bappeda Kota Bima.

Kemudian, Perwakilan Dinas PUPR Kasubag Program Dinas PUPR  Arif Budiman,ST,Msi. Menyampaikan, terdapat 18 (Delapan Belas) Program yang masuk perencanaan dan akan dilaksanakan di wilayah Kecamatan Rasanae Timur.

“Ada sejumlah 18 (Delapan Belas) Program yang masuk dan akan dilaksanakan oleh Dinas PUPR yang tersebar di Kelurahan Kecamatan rasanae Timur” Ujarnya.